UIN Jakarta Press bersama Pusat Penelitian dan Penerbitan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar acara workshop penulisan buku referensi dan monografi pada Rabu, 24 April 2024. Workshop ini digelar sebagai salah satu upaya untuk mendukung produktivitas para dosen dalam menulis buku, khususnya buku referensi dan monografi ajar yang dapat digunakan sebagai bahan ajar dalam perkuliahan.
Workshop ini diikuti oleh 15 peserta yang terdiri dari dosen-dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara ini bertempat di ruang rapat Puslitpen UIN Jakarta dan dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan sambutan dari Kapuslitpen Dr. Siti Ummi Masruroh, M. Sc. Workshop ini menghadirkan Ibu Epik Finilih yang merupakan Manajer Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Penulis dan Editor Profesional sebagai pemateri.
Pemateri memulai sesi workshop dengan penjelasan mengenai terminologi buku. Menurutnya pemahaman terkait terminologi buku merupakan hal mendasar yang harus dipahami terlebih dahulu sebelum seseorang menulis buku. Melalui penjelasan ini, pemateri memastikan bahwa peserta workshop yang merupakan para dosen dan juga penulis benar-benar memahami terkait terminologi atau hakikat buku yang sebenarnya.
Dalam penyampaian sesi materi, pemateri juga menjelaskan perbedaan antara buku referensi dan monografi. Hal ini ditujukan agar para peserta memahami betul terkait jenis buku yang akan mereka tuliskan. Selain menjelaskan terkait terminologi buku, pemateri juga menyampaikan panduan anatomi terkait monografi dan standar proses dalam menulis.
Setelah pemaparan materi selesai, acara dilanjutkan dengan sesi praktik langsung. Pada sesi ini para peserta diminta untuk melanjutkan penulisan pada kerangka buku yang telah mereka buat sebelumnya. Proses penulisan ini juga tetap didampingi oleh pemateri sehingga para peserta dapat langsung menanyakan terkait kendala atau hal-hal yang mereka perlukan dalam penulisan.
Penulis: Rizkyana Azelia